Tuesday, October 5, 2010

Plurimos annos Agnes

"祝你生日快乐清清"

06 Oktober 1992 seorang bayi perempuan lahir didunia ini. Jerit tangisnya begitu kencang terdengar, membuat air mata sang ibu menetes dan ayahnya menghela nafas lega. Tuhan akhirnya memberinya seorang keturunan untuk keluarga kecilnya. Bayi perempuan yang masih berlumuran darah itu terus menangis dalam gendongan seorang suster. Setelah beberapa saat dibersihkan dan kini dia telah hangat didalam balutan kain bayinya matanya terpejam. Dia tertidur pulas. Sang ibu menimangnya lembut sembari tersenyum dan memandanginya. Tangan halusnya membelai pipi bayi mungil itu lembut. Terlihat sekali wajah penuh syukur dan bahagia darinya. Walau terlihat jelas wajahnya begitu letih karena beberapa jam lamanya dia berusaha begitu keras mempertaruhkan nyawanya untuk melahirkan bayi mungil yang kini ada dipelukannya. Ibu dan ayah itu menamai bayi perempuan mungil pertamanya dengan "Agnes Angelina Khurniawan Kho" Nama yang cukup pajang. Tapi pasti mempunyai arti dan tujuan terbaik dari mereka berdua. Yah, bayi perempuan itu adalah aku. Dan aku cukup bangga akan nama pemberian dari kedua orang tuaku itu.

Kini, 18 tahun sudah aku berada didunia ini. Aku belajar dan mencoba begitu banyak hal. Dari rasa senang, gembira, bahagia sampai rasa sakit, perih, sedih. Semua telah aku rasakan. Aku mulai mengerti bahwa hidup ini berat dan tak semudah yang pernah aku bayangkan ketika aku kecil dulu. Dimana hal tersulit mungkin hanya ketika aku bingung harus memilih warna crayon apa yang terbaik untuk gambarku. Dimana hal yang membahagiakan hanya ketika aku dibelikan baju baru oleh kedua orang tuaku. Semua berubah sekarang, dan aku tau bahwa hidup sudah tak se-simple itu lagi. Banyak pilihan dan keputusan yang harus aku buat. Itu semua akan menjadi awal masa depanku kelak. Thanks God for the life, health, time and strength that still you give me until today. Thanks for parents who always give me happiness, protect, and the best pray for me. Thanks for family who always caring and love me. Thanks for friends who always wiling to help me.

Tuhan, diumurku yang semakin dewasa ini. Aku tau bahwa aku bukan lagi seorang remaja. Aku tau aku bukan lagi seorang anak baru gede yang masih haus akan perhatian-perhatian dan belaian-belaian manja dari mama papa. Aku tau diumurku ini aku sudah harus berdiri diatas kakiku. Aku harus semakin dewasa dan dapat menentukan pilihan dan keputusan terbaik untuk masa depanku. Make me be a strong, rigid, and mature girl. Jadikan aku sosok yang selalu dapat membahagiakan kedua orang tuaku dan semua orang yang sayang akan aku. Buat aku dapat menjadi seorang Agnes yang dapat membanggakan kedua orang tuaku, keluargaku dan teman-temanku. Berikan aku keputusan dan kemudahan untuk menggapai cita-citaku.

"Thanks for number 18 that You give me today. Still love, caring, guided and protect me God. And one thing You must know that I always LOVE YOU"

No comments:

Post a Comment